Simpang Tanjung Nan Ampek – hari ini telah dilaksanakan musyawarah sekaligus pemilihan Ketua Pemuda Nagari Simpang Tanjung Nan Ampek, pada kesempatan ini dihadiri oleh Kepala Jorong se-Kenagarian Simpang Tanjung Nan Ampek, dan Ketua Pemuda Jorong dan Perwakilan Masing-masing Jorong, dan acara ini dipimpin langsung oleh Ketua BPN Simpang Tanjung Nan Ampek Martias Umar.

Acara ini adalah inisiatif dari Ketua Pemuda Jorong se Kenagarian Simpang Tanjung Nan Ampek, dikarenakan telah lamanya kekosongan Ketua Pemuda Nagari karena Mantan Ketua Pemuda Nagari terdahalu Sati Lius / Alius telah meninggal dunia.

Pemerintahan Nagari Simpang Tanjung Nan Ampek berterima kasih karena adanya gerakan dari ketua pemuda jorong ini, dan Wali Nagari tidak ada intervensi dalam pemilihan ketua pemuda tersebut, yang dipilih menjadi ketua pemuda nagari adalah hasil kesepakatan dan musyawarah para anggota rapat pada siang hari ini.

dalam musyawarah kali ini pemuda dan tokoh masyarakat  yang hadir mengusulkan 6 nama untuk di pilih menjadi ketua Pemuda Nagari Simpang Tanjung Nan Ampek, diantaranya

  1. Anton Kilek perwakilan dari Jorong KDA
  2. Elia Virdes perwakilan dari Jorong Pasar
  3. Abasri perwakilan dari Jorong Danau Bawah
  4. Despa Wandri perwakilan dari Jorong KDA
  5. Kapeh perwakilan dari Jorong Pasar
  6. Yovi Arrival Putra perwakilan dari Jorong KDA

ke 6 orang tersebut yang namanya diusulkan diatas diminta kesediaanya untuk menjadi ketua pemuda, dan ke 6 orang tersebut melakukan perundingan dan negosiasi untuk tahap selanjutnya apakah hasil musyawarah atau sistem voting didalam forum, setelah ke 6 orang tersebut berunding didapatkan hasil bahwa Anton Kilek menjadi ketua Pemuda Nagari Simpang Tanjung Nan Ampek

dan setelah terpilih menjadi ketua Pemuda Nagari Simpang Tanjung Nan Ampek, Anton Kilek memberikan kata sambutan sekaligus ucapan terima kasih karena telah dipercaya menjadi ketua Pemuda Nagari, dan beliau akan menjaga amanah yang diberikan ini dan berharap untuk Persatuan dan Kesatuan Pemuda di tingkat nagari menjadi lebih solid lagi, karena dengan kebersamaan kita pasti bisa ujar Anton Kilek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mulai percakapan
Ada yang bisa kami bantu?...
Kantor Wali Nagari
Ada yang bisa kami bantu?...